Minggu, 29 Januari 2017

Move On

Hari 29/365

29 Januari 2017

Permah nonton film you're the apple of my eyes? Aku pernah, dan aku suka filmmya. Film itu jadi salah satu film favoritku. Bukan karena pemerannya yang memang cantik. Tapi, okelah, itu masuk juga sih. Aku suka film ini karena film ini hampir realistis. Film ini ga mainstream kayak film-film percintaan lainnya yang berakhir bahagia dengan bersatunya kedua pemeran utamanya.

Film ini kreatif banget, menyentuh sekaligus juga lucu. Kenapa kubilang hampir realistis? Karena memang, dalam kehidupan nyata, tidak semua kisah percintaan akan selalu berakhir bahagia  bersama dengan si dia. Kadang kenyataan yang harus dihadapi ga sesuai dengan ekspektasi. Pdkt lama, eh jadiannya sama yang lain.

Tapi kata-kata yang paling kuingat dari film itu, "masa paling romantis adalah maaa pendekatan, pada saat sudah benar-benar jadian, banyak perasaan yang akan sirna", makanya aku sangat menikmati setiap proses pendekatan kepada wanita siapapun itu. Meskipun aku dituding sering lamban yang akhirnya berujung kegagalan yang harus membuatku kembali move on lagi dan lagi.

Tapi yasudahlah, jodoh memang ada ditangan Tuhan, klo jodoh, yang sering ngasih pertemuan singkat juga bisa bakal kalah kok sama yang ngasih pernyataan dan pertanyaan singkat, "aku pengen nikah sama kamu, kamu mau ga?" duh jadi pengen nonton ulang filmnya deh. Yakali bisa memperlancar move on. Btw, ini lagunya kodaline juga enak lho dinikmatin buat yang lagi atau pengen move on.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar