Jumat, 30 Desember 2011

My Supermom

 Mamaku orang yang sangat sayang sama anaknya (mama mana sih yang enggak?),apalagi aku,soalnya aku anak laki satu-satunya yang ada di keluarga ini,kakak ku anak cewek,manalagi aku sekolahnya jauh dari keluarga,jadi rada di manja dari jauh sana.Saking sayangnya,tiap kali kalo mama nelpon,mesti wajib nanyain,

Mbah Ringgo

 Suatu malam,entah malam apa aku lupa tepatnya,yang jelas bukan malam jumat,aku lagi nongkrong di atas genteng asrama,gak jelas lagi ngapain atau mau ngapain,galau juga enggak,ngecek HP,ternyata HP juga sepi,gak ada satupun orang yang ngirimin sms,sampe orang kesepian yang biasanya ngirimin sms kayak gini,
  "Hai semua,lagi ngapain?:D"
  atau
  "Hai,met malam all!! ^.^"
juga gak ada!!!walaupun kadang juga mangkel di sms sama orang kesepian kayak gitu,soalnya kalo nanti di balesin,ujung-ujungnya malah ditinggal smsan sama orang lain,kalo gak di tinggal tidur.

Rabu, 21 Desember 2011

Be Your Self ; It's My Style,It's my Life,and It's My Way

   Suatu hari aku pernah ngobrol sama dua temanku yang pasti masih asing bagi kalian,atau juga kalian sudah kenal.Yang pertama,sebut saja Iqbal (nama sebenarnya),dan satu lagi,sebut saja Opal (nama sebenarnya).Ini hanyalah obrolan biasa,gak penting-penting bangetlah,sekedar mengisi waktu sehabis ujian.Di sela-sela obrolan yang pendek dan sempit itu,aku nanya sama dua orang itu,

Selasa, 13 Desember 2011

Renungan Di Atas Atap

  Suatu malam aku pernah mendapat sms dari temanku,isi sms tersebut berupa puisi,namun bagiku bukan sebuah puisi biasa seperti puisi pada umunya,puisi ini sangat bermakna bagiku,maklumlah,aku bukanlah orang yang bisa menikmati karya sastra.Puisi tersebut bagiku sangat berkesan dan membuatku memiliki pandangan baru tentang kehidupan.Inilah isi puisi tersebut

Bushido Spirit

Tidak di pungkiri lagi,bahwa pada abad ini Jepang memang menjadi salah satu raja Asia,bahkan salah satu negara yang berpengaruh terhadap perekonomian di dunia selain daripada China dan India.Jepang dengan produk-produk teknologinya dari sektor handphone hingga robot,telah mendunia dari belahan Asia hingga dunia Barat.Siapa yang tak mengenal merk HONDA atau SUZUKI?dua produk tersebut telah mendunia di industri otomotif,dan masih banyak lagi produk-produk Jepang yang telah mendunia. 

  Ketika beberapa waktu lalu Jepang di landa bencana Tsunami,media di Jepang tidak ada yang mengabarkan tentang kesedihan di Jepang,dan beritanya hanya selama beberapa hari saja,sangat kontras dengan keadaan di Indonesia.

  Jika kita juga ingin berkaca dari sejarah,sebenarnya pasca masa perang dunia ke-dua,Jepang lebih porak poranda dibandingkan Indonesia yang baru saja merdeka.Jepang yang kedua kota pentingnya yaitu Nagasaki dan Hirioshima di bom atom oleh pasukan sekutu,mampu bangkit menjadi raja asia hanya dalam enam puluh tahun,sedangkan indonesia?masih terpuruk hingga saat ini.
  
  Apa sebenarnya rahasia sukses Jepang dapat bangkit dan berkembang hanya dalam enam puluh tahun?sementara Indonesia yang kondisinya pada saat itu tidak separah Jepang,kondisinya sekarang malah jauh lebih buruk,bahkan bila hanya di bandingkan negara tetangga,yaitu Singapura dan Malaysia.Jepang dapat bangkit dari keterpurukannya,karena salah satunya mereka memiliki jati diri yang di aplikasikan turun temurun dari zaman samurai,hingga zaman sekarang ini,yaitu Bushido Spirit.Bushido Spirit adalah sebuah jati diri yang dimiliki oleh samurai-samurai jepang,dan hingga sampai saat ini masih banyak orang-orang Jepang yang memegang teguh Bushido Spirit tersebut.

  Bushido Spirit sendiri terdiri dari beberapa sifat yang jika memang di aplikasikan dalam kehidupan,maka akan berpengaruh terhadap kehidupan,yaitu:

·         Gi (integertitas)
Seorang Jepang harus utuh segala kehidupannya,baik fikiran,perkataan maupun perbuatan.
·         Jin (Murah hati)
Bushido memiliki keseimbangan antara maskulin dan feminim.Jin memiliki sifat feminim.Walaupun seorang Samurai berlatih pedang dan strategi perang,namun harus memiliki sifat mencintai sesama dan kasih sayang.
·         Yu (Keberanian)
Berani untuk mempertahankan prinsip kebenaran,bahkan jika harus mengorbankan nyawa sekalipun.
·         REI (Menghormati)
Sikap moral ini di tunjukkan melalui kesantunan dalam berbicara,bahkan memperlakukan benda/senjata.
·         Makoto dan Shin (Jujur dan Tulus)
Samurai mengatakan apa yang mereka maksudkan dan melakukan apa yang mereka katakan.Mereka membuat janji dan berani menepatinya.
·         Meiyo/Tei (Kehormatan)
Kehormatan yang di berikan kepada suami dan orang yang lebih tua adalah nilai keluhuran yang selalu dijaga.Mereka beranggapan bahwa,menghormati adalah cara untuk di hormati orang lain.
·         Chu Sei (Kesetiaan)
Bangsa Jepang sangatv menjunjung keanekaragaman,namun jika ada yang mengkhianati identitas golongannya,maka akan menjadi kehinaan yang besar.

Dari jati diri Bushido Spirit tadilah yang di pegang oleh orang Jepang,sehingga mereka dapat bangkit dan berkembang pesat dalam kurun waktu enam puluh tahun.Jika saja bangsa Indonesia mau banyak belajar dan mempraktekkan apa yang telah mereka pelajari dari bangsa lain,maka bukan tidak mungkin bangsa ini akan bisa bangkit dan berkembang seperti bangsa Jepang.

Peran Hizbul Wathan Dan Tapak Suci Dalam Perkembangan Muhammadiyah


  Muhammadiyah adalah sebuah ormas islam yang sangat besar dan cukup tua di Indonesia ini.Perannya untuk bangsa ini pun sudah tidak perlu di ragukan dan di pertanyakan lagi,sudah banyak kontribusi Muhammadiyah bagi bangsa ini.

 Sebagai ormas yang besar,Muhammadiyah pun memiliki beberapa ortom yang juga sangat kontributif bagi Muhammadiyah dan bangsa ini,diantaranya adalah Hizbul Wathan dan Tapak Suci.Hizbul Wathan adalah gerakan kepanduan yang di miliki oleh Muhammadiyah,dan telah menghasilkan seorang jendral besar sekaliber jendral Sudirman.Begitupun TapakSuci,namun bedanya,tapaksuci adalah seni bela diri pencak silat.

Kamis, 29 September 2011

Inspire Of Mbah Maridjan #1

  Siapa yang tak kenal dengan sosok yang satu ini,sesosok figur yang sangat fenomal yang dikenal sebagai juru kunci gunung merapi di Daerah Istimewa Yogyakarta.Beliau juga telah menjadi ikon sebuah minuman berenergi.Namun banyak yang menegenal Mbah Maridjan hanya sebatas juru kunci merapi saja,tanpa mengenal beliau lebi dalam,seingga banyak anggapan dan perspektif yang buruk tentang jati diri beliau.

Kamis, 22 September 2011

Angkringan,The Real Fast Food Restaurant Of Indonesia

Description: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj0-f4uwMthnFREfCx0VAEG86CANY8G6Q_pv54Pzy1uOzJfE5hEa1HNoN2WOYPRviNeMEhpcaUdI1WKp3187zxcZTQSJMBYRY6Uk-SNbh0WMVaclCMAcXBsZKhGSypLiUPD_nOn-YMB5I21/s200/food-fast.gif  Semua tentunya sudah tau tentang fast food atau junkfood,makanan cepat saji yang asalnya dari Amerika.Restoran fast food pun sangat mudah dan banyak kita temui di kota-kota besar seperti D.I. Yogyakarta,Surabaya,Jakarta,bandung dan kota lainnya.Namun Fast food memiliki efek samping yang buruk bagi kesehatan badan kita.Sebut saja obesitas,penyakit ini adalah salah satu efek buruk dari konsumsi fast food atau junkfood yang intens.

  Namun demikian masih banyak saja orang Indonesia yang tidak memperdulikan ini,bahkan anaknya sejak kecil telah di berikan makanan seperti ini,padahal itu sama saja degan menginvestasikan penyakit pada tubuh si anak.Begitupun dengan para remaja hedonis dan para remaja yang kelebihan duit,mereka biasanya lebih memilih restoran fast food untuk nongkrong bersama teman-teman sebayanya.
Description: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgxKsjc1Z6GIj5Pp5Ad5C9wN0NUwbw6G_M75SeI7px7vdiA3tjGY3taIgjNDE4_pqZso3zBU3keTExTwLSmnHsnnX6WiY-5tdylmJSwud8GzdR6xZT7Ze1J3hCatyQD4DVMlEgU_BusHFWR/s320/eat-less-fast-food.png  
  Dan bagi mereka,harga yang di tawarkan di restoran fast food,bukanlah masalah bagi mereka,karena mereka memang para remaja yang kelebihan duit.Lain halnya dengan kami para anak Mu’allimin,bagi kami harga yang di tawarkan untuk sekali makan di restoran fastfood,dapat kami gunakan untuk tiga hari makan,atau bahkan lebih.

   Nah,oleh karena itu,aku juga punya solusi lain,bagiku the real fast food restaurant itu angkringan.yupz,angkringan.Bagi yang belum tau angkringan,angkringan itu adalah gerobak yang menjual jajanan rakyat yang murah meriah dan mengenyangkan.Di sekitar Mu’allimin sendiri,banyak terdapat angkringan,akan tetapi yang sangat populer adalah angkringan Cak Giman,angkringan Pak Sur,sama angkringan Bu Jilah.
Description: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhSyk6MWuD_EpB1wYO3giOK9K0gzTCad6tS3unienMqzqX1YckIponUvQJ4Xte8ybCxJgXuEWTs_rNY4ORR9tS41eWYLjA5i8GHgVhKFIlZUCUvoYkOkgQ_3dLRuBijf-TIQ-K1074v86Lx/s320/47.jpg 
  Menu di angkringan pun beragam,sehingga kita bebas untuk memilih.Ada gorengan,sate usus,sate telur puyuh,nasi kucing,baceman,sate ayam,dan lain-lain.Untuk minumannya sendiri ada es teh,es jeruk,es tape,susu jahe,kopi item,dan aneka minuman lainnya.Mungkin bagi warga DIY dan Jawa Tengah sudah gak asing lagi dengan angkringan,karena memang banyak angkringan yang bertebaran di dua wilayah ini.Terkadang,kalo jajan di angkringan bisa bikin lupa duit,abis gak kerasa udah makan berapa,namun harga masih bisa terjangkau dan perutpun terasa kenyang.
 
Description: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiBey22085KM7kvcO8XS2AQ3LituennbFJLMFFr-QFvUWYwW9ryfoPfx4SFR1G7tIea0_-18gGoVxyYoPSaG6tPD0l7Th4zh6iDkbQ2WQelBuUZkVOZ40yVCvXvL-G74T6bTtb8c5sknzj5/s1600/angkringan.jpg   Selain karena murah,makan di angkringan juga kesannya sangat merakyat,sangat berbeda ketika kita makan di restoran fast food.Namun demikian,masih banyak para remaja yang mungkin gengsi untuk makan di angkringan dikarenakan angkringan di anggap sebagai tempat makan kasta rendahan.Harapanku,semoga suatu saat nanti para remaja Indonesia lebih memilih angkringan daripada restoran fast food,karena angkringan adalah suatu yang asli dari Indonesia,dan tidak menyebabkan efek samping yang berbahaya seperti obesitas,dan semoga suatu saat nanti aku bisa mempopulerkan angkringan sebagai the real fast food restaurant of indonesia,Aamiin. :D

DULCE MARIA

Menikmati Sunset di Pantai Baron
Kalau dengar kata DULCE MARIA,pasti jadi ingat ama telenovela jaman dulu (ya g' jadul banget sih,sekitar tahun 2000an) yang ceritanya tentang anak piatu yang akhirnya ayahnya nikah ama suster tempat dia sekolah dan bla bla.Tapi DULCE MARIA disni bukan DULCE MARIA yang telenovela itu,tapi DULCE MARIA disini artinya Dua Belas Science Masih Ceria.

Kamis, 15 September 2011

Sepuntung Rokok Dan Sebatang Cokelat

  Sore itu, akhirnya laki-laki tersebut memberanikan diri untuk menyatakan perasaan yang dimilikinya pada wanita yang telah disukainya sejak lama. Di depan wanita tersebut, dia mengungkapkan semua isi hatinya.
    “Julia, maaf ya udah buat kamu nunggu lama, tapi aku punya alasan, karena aku pernah janji ama diriku sendiri, untuk gak pacaran selama kelas dua ini, dan sekarang aku telah memenuhi janji itu. Aku bukan orang yang romantis dan puitis, jadi maaf ya kalo ini gak berkesan buat kamu”
      Kemudian dia melanjutkan kata-katanya,
”kamu mau gak jadi pacarku.?”, seraya tersenyum.
Wanita itu hanya diam tertegun.Kemudian, dari dalam tasnya laki-laki tersebut mengeluarkan sebatang coklat, dan melanjutkan kata-katanya,
    “kalo kamu terima aku, ambil coklat ini, tapi kalo kamu nolak”, sambil merogoh sakunya, dia mengeluarkan sebuah korek gas dan sepuntung rokok, dan berkata lagi,”bakarlah rokok ini untukku. Aku belum pernah merokok lagi sejak kelas 2 smp, tapi kalo kamu nolak aku, berarti ini pertama kalinya aku ngerokok”
   
Description: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhQ1T5eTTV5zrl8qnDpSuLRcYHCTHr8DRRu9RSvZyjnj0m2VAEoIVN4-NRA1VGBrkvcu30CzHPOfsCaIGKitRScfdeGtSN31qo97dac2yrxdaUKezL5YEWmfE9nZH8VnZODuy1f6v8jNIlX/s200/lighting_cigarette_sjpg8781.jpg
  Wanita tersebut tetap hanya diam dan tidak mengatakan apa-apa. Dia dihadapkan dengan dua pilihan, coklat di tangan kanan sebagai tanda dia menerima laki-laki tersebut, dan korek gas di tangan kiri untuk membakar rokok tersebut sebagai tanda dia menolak laki-laki tersebut.
 
  Dan akhirnya wanita itupun mulai menggerakkan tangannya ,namun tak di sangka-sangka wanita tersebut mengambil korek gas yang ada di tangan kiri laki-laki tersebut. Tampak raut wajah yang kecewa dari laki-laki tersebut, namun dia tetap berusaha untuk tersenyum getir, dan menaruh rokok tadi di bibirnya, sambil memasrahkan jawaban wanita tersebut.

  Kemudian wanita tersebut mendekatkan korek gas yang telah di nyalakan apinya ke arah puntung rokok tadi, dan ketika jarak antara api dan ujung puntung rokok tadi sudah mencapai 2 cm, hal yang tak terduga pun terjadi, wanita tersebut langsung mengambil puntung rokok yang ada di bibir laki-laki tadi, dan membuangnya bersama dengan korek gas yang ia pegang, sontak ia langsung memeluk laki-laki tersebut, seraya berkata,
     “iya,aku mau,,aku mau jadi pacar kamu..”
Description: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjTzSEOMPY7fLf8MoVBZB15unsCl6ey1b2SwgPTccsxeRGX0J_MmOipgIQ4JUM91D2qbIM0gNXcE01uW9xtCSsn65Cw9_uWJeX_pc0THUvkRv2cKSa87TcOMQCoyWC6366uWFZ4SyqXZ4Q8/s200/love-wallpaper262.jpgTanpa disadari,air mata wanita tersebut meleleh membasahi pipinya, dan laki-laki tersebut berkata,
   “terima kasih karena telah memilihku” , seraya membalas pelukan wanita tersebut.

  Akhirnya air mata bahagia pun menetes dari keduanya,begitupun dengan  teman wanita dan laki-laki tersebut yang sejak tadi menyaksiakan keduanya.Walaupun tidak meneteskan air mata,namun mereka pun larut dalam euforia kebahagiaan.